Posted by : Unknown Kamis, 05 Mei 2016

Website resmi untuk film live-action yang diadaptasi dari manga ciptaan Kei Sanbe yang berjudul “Boku Dake ga Inai Machi” (The Town Where Only I am Missing), telah merilis teaser berupa trailer sepanjang 30 detik pada hari rabu (28/10). Dapat dilihat dalam teaser tersebut bahwa film akan tayang di bioskop-bioskop pada Maret 2016 dan aktor anak Tsubasa Nakagawa yang berperan sebagai Satoru ketika masih duduk di Sekolah Dasar.
Selain trailer, website juga merilis poster untuk film yang menampilkan Tatsura Fujiwara (Satoru) dan Kasumi Arimura (Airi) sebagai dua tokoh utama dalam film. Poster juga berisikan tagline yang berbunyi: "Seorang pria terlibat dalam sebuah fenomena yang disebut ‘Kebangkitan’, yang mana mengembalikan waktu jika dia tidak mencegah insiden Untuk melindungi orang-orang yang dicintainya, ia harus kembali ke tempat semuanya dimulai, yakni 18 tahun yang lalu".
Adapun cast untuk film live-action Boku Dake ga Inai Machi diantaranya:
  • Tatsuya Fujiwara (live-action Death Note, Rurouni Kenshin) sebagai protagonis Satoru Fujinuma.
  • Kasumi Arimura (When Marie Was There, live-action Strobe Edge) sebagai Airi Katagiri, rekan kerja part-time Satoru.
  • Yuriko Ishida (Princess Mononoke, From Up On Poppy Hill) sebagai ibu Satoru.
  • Mitsuhiro Oikawa (Revolutionary Girld Utena: The Movie, live-action Nodame Cantabile) sebagai guru sekolah dasar Satoru.
  • Rio Suzuki sebagai Kayo Hinazuki
  • Tsubasa Nakagawa sebagai Satoru ketika SD
  • Tetta Sugimoto
  • Kento Hayashi
  • Seiji Fukushi
  • Kanna Mori
Cerita dalam manga mengikuti kisah Satoru, seorang manga artis yang struggle dan memiliki kemampuan untuk memutar kembali waktu untuk mencegah kematian. Ketika ibunya dibunuh, ia mencoba mengembalikan waktu untuk memecahkan misteri tersebut, tetapi akhirnya malah kembali saat ia masih duduk di sekolah dasar, sebelum teman sekelasnya bernama Kayo menghilang. Sang mangaka Kei Sanbe memulai manga pada tahun 2012 dan saat ini serial di majalah Kadokawa Young Ace. manga ini dinominasikan untuk Osamu Tezuka Prize Budaya 'Reader Award' di tahun 2014 dan tahun ini Manga Taisho Awards.
Review :

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Suki! Suki! Suki! Sukideshita! - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -